Ketua TP PKK Kalsel: Peran Penting Keluarga Sukseskan Germas

by -543 Views

Ketua TP PKK Kalsel, Hj Raudatul Jannah Sahbirin, SKM Mengkapanyekan Cuci Tangan
Sebagai Bentuk Kemeriahan Kampanye GERMAS di Kalsel
Ketua TP PKK Provinsi Kalsel, Hj Raudatul Jannah Sahbirin, SKM turut memeriahkan kampanye Germas di Kalsel. Ketua TPK PKK Prov Kalsel yang akrab disapa Acil Odah ini mengatakan pentingnya peran keluarga dalam kesuksesan program Germas.
Dalam kampanye ini, Acil Odah mengingatkan agar kampanye Germas ini tidak hanya selesai sampai disini saja, namun diharapkannya peran keluarga untuk dapat memberikan contoh yang baik kepada anak-anak dan lingkungan sekitar tentang pentingnya menjalankan hidup sehat.
Setiap orang diwajibkan tidak hanya berperilaku hidup sehat, akan tetapi juga diharapkan ikut secara aktif menjaga dan meningkatkan derajat kesehatanbagi orang lain. 
“saya berharap kegiatan seperti ini sebagai satu acuan bagi keluarga di Kalsel untuk terus menularkan pada anak-anak dan lingkungan sekitar tentang pentingnya hidup sehat, yang dimulai dengan hal-hal kecil seperti cuci tangan pakai sabun, sikat gigi yang rutin” ucap Raudatul Jannah
Raudatul Jannah menekankan pentingnya melakukan hal-hal kecil yang berdampak besar terhadap kesehatan, terlebih Kalsel banyak mengalami permasalahan pada gigi yang diakibatkan oleh kualitas air yang dikonsumsi masyarakat.
Kampanye GERMAS itu sendiri merupakan rangaian dari peringatan HKN ke-53 ini. Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan sebagai leading sektor menggandeng seluruh jajaran kesehatan, baik Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota, UPT Pusat/Daerah, Institusi Pendidikan Kesehatan, Organisasi Profesi Kesehatan serta lintas sektor terkait untuk bersama-sama  berperan dan terlibat dalam rangkaian kegiatan peringatan HKN ke-53 dan sebagai momentum Gerakan Masyarakat Hidup Sehat. (dev/rr/humas kalsel/bb)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *