Hari Jadi HSS ke 67, Paman Birin Terkesan Tema Maju Sampai ke Buncu – Buncu

by -538 Views

Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor Memberikan Surprise Kepada Bupati HSS, H Achmad Fikry
Berupa Foto Bersama di saat Momen Ulang Tahun Paman Birin
Bingkaibanua.com Kandangan – Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor, menghadiri Puncak Peringatan Hari Jadi ke 67,  Kabupaten Hulu Sungai Selatan, di Lapangan Lambung Mangkurat, Kandangan, Sabtu (2/12/2017).
Gubernur Kalsel yang akrab disapa Paman Birin ini mengungkapkan rasa gembira dan terkesannya atas tema Hari Jadi HSS, yakni Bungas Langkar Banuaku, Maju Sampai Ka Buncu- Buncu. Menurut Paman Birin, tema tersebut sangat selaras dengan Visi Misi Provinsi Kalsel. 
“Karena Paman Birin, senang ke ujung-ujung desa untuk menyerap aspirasi masyarakat secara langsung,” tandasnya.
Pada kesempatan tersebut Gubernur Kalsel juga mengajak untuk mensyukuri dan memaknai perjalanan panjang Kabupaten Hulu Sungai Selatan dalam menghadapi dinamika sosial kemasyarakatan yang mengikuti perkembangan zaman. 
“Mudah-mudahan momentum peringatan Hari Jadi ke 67, ini akan semakin memperkokoh semangat dan tekad untuk terus membangun dan mengantarkan Kabupaten HSS  menjadi sebuah daerah yang lebih maju dan diridhoi oleh Allah,” ucapnya. 
Disampaikan Paman Birin, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan sangat mengapresiasi komitmen yang ditujukan oleh Pemerintah Hulu Sungai Selatan dalam membangun daerah dengan berbagai capaian pembangunan dan prestasi telah diraih. 
Keberhasilan dan prestasi tersebut menunjukan pemerintah kabupaten HSS telah meraih keberhasilan atas upaya optimal dalam melaksanakan pembangunan. Tentunya capaian tersebut tidak membuat terlena namun harus menjadikan modal untuk membangun daerah untuk lebih baik lagi ke depanya.
Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor mengajak pemerintah daerah dan seluruh komponen masyarakat Hulu Sungai Selatan bersama-sama memerangi penyalahgunaan narkoba.
“Saya menilai bahwa masuknya narkoba ke republik ini adalah sebuah upaya pelemahan terhadap sebuah bangsa, untuk itu Pak Presiden menyatakan Indonesia Darurat Narkoba, jika Presiden menyatakan perang terhadap penyalahgunaan narkoba maka Paman Birin juga menyatakan perang terhadap penyalahgunaan narkoba” ujar Gubernur Kalsel. 
Menurut Gubernur, penyelahgunaan obat-obat terlarang tidak bisa ditangani oleh Pemerintah saja, aparat penegak hukum tetapi juga perlu bantuan dari masyarakat. “Penyalahgunaan narkoba harus kita lawan secara bersama-sama seperti apa yang telah dilakukan para pejuang kita dalam memerdekan Republik Indonesia dengan cara bergotong royong dan bahu membahu,” sebutnya.
Sebelumnya Bupati Hulu Sungai Selatan Drs H Achmad Fikry menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Kalimantan Selatan dan Ketua TP PKK Kalsel Hj Raudatul Jannah Sahbirin, SKM yang telah berkenan hadir di acara puncak peringatan Hari Jadi ke 67 Kabupaten Hulu Sungai Selatan.  “Kehadiran ini merupakan wujud perhatian Gubernur H Sahbirin Noor kepada Kabupaten Hulu Sungai Selatan,” ucapnya. 
Pada kesempatan tersebut Bupati menyampaikan capaian kinerja Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan dengan diraihnya penghargaan. Di antaranya Piala Adipura Buana dan Adiwiyata Mandiri, Kabupaten Layak Anak, Wahana Tata Nugraha, Opini WTP 4 tahun berturut-turut, Penghargaan Sinovik Go Master Pro Sehati, Penghargaan Top 35 Inovasi Pelayanan Publik dan yang lainya.(humas kalsel/bb)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *