Paman Birin Raih Penghargaan Pembina Olahraga di HAORNAS 2018

by -485 Views

Ternate – Di tengah desiran hujan, Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor menerima penghargaan sebagai pembina olahraga yang diberikan langsung oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, Minggu (9/9), di Stadion Olahraga Kie Raha, Kota Ternate, Maluku Utara.
Menpora Imam Nahrawi Menyerahkan Penghargaan Kepada Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor Sebagai Pembina Olahraga
Rakyat Kalsel patut berbangga memiliki sosok pemimpin seperti H Sahbirin Noor. Karena pria yang akrab disapa Paman Birin ini merupakan satu-satunya Gubernur di Indonesia yang meraih penghargaan sebagai pembina olahraga pada peringatan Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) XXXV Tahun 2018. 
Menpora Imam Nahrawi mengatakan, bahwa olahraga adalah milik bersama, olahraga sebagai alat pemersatu bangsa. 
Imam Nahrawi juga menyampaikan rasa bangga dan hormatnya kepada Gubernur Kalsel. atas pembinaan olahraga di daerah, khusuanya di Kalsel. 
Imam Nahrawi juga menyampaikan apresiasi dan hormat kepada para atlet dan pelatih yang berprestasi, khususnya bagi mereka yang berprestasi di Asian Games 2018. 
“Terima kasih kepada para pahlawan olahraga, terima kasih kepada para tokoh, pembina dan penggerak olahraga” ujarnya. 
Sementara itu, Paman Birin mengaku bersyukur dan bangga, karena ia satu-satunya Gubernur di Indonesia yang mendapatkan penghargaan sebagi pembina olahraga.
“Ini penghargaan yang luar biasa, satu-satunya Gubernur di Indonesia yang mendapatkan penghargaan ini” ujarnya.
Di momen Haornas 2018 ini Paman Birin ingin terus menggelorakan semangat olahraga.
“Karena dengan berolahraga, badan kita jadi sehat, jiwa kita jadi kuat, pikiran kitapun juga semakin bagus. Sehingga dapat terus beraktifitas dengan baik” harapnya.
Peringatan Haornas ke-35 yang pertama kalinya diselenggarakan di luar pulau jawa diawali oleh penampilan Yopie Latul yang menyanyikan lagu poco-poco.
Suasana hening karena cuaca yang dingin, tiba-tiba berubah meriah karena Menpora Imam Nahrawi naik ke panggung bergoyang poco-poco. 
Tidak mau ketinggalana dalam suasana kemeriahan Haornas 2018, Paman Birin juga ikut bergoyang poco-poco bersama Menpora.
Kemeriahan Haornas 2018 ini sudah terlihat sejak Minggu pagi. Karena Kota Ternate dipilih sebagai kota pertama di Indonesia dinyalakan obor Asian Para Games 2018.
Obor ini pun diarak mengelilingi Kota Ternate dan ditancapkan di panggung utama puncak peringatan Haornas 2018.(rny/rr/bingkaibanua)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *